.

.

Lima "S" Siklus Kesuksesan

Ketika temen temen membaca judul postingan ini, saya yakin temen-temen pasti bingung, apa sih yang di maksud dengan lima “S” itu. Ok...... sekarang kita jelajahi masa depan kita melalui teori lima “S” ini.

Sukses, setiap orang selalu mempunyai anggapan yang berbeda dalam mendifinisikan kata yang hanya terdiri dari lima huruf ini.
Ada yang mendefinisikan sukses itu dengan kekayaan, ada yang menganggap sukses itu ketika kita hanya tertawa, ada pula yang mengatakan suskes itu adalah ketika kita mempunyai istri yang cantik atau suami yang ganteng. Tapi pada dasarnya... inilah siklus untuk menuju kesuksesan
  1. Sadar 
  2.  Semangat
  3.  Santai
  4. Sabar 
  5. Sukses
Yang pertama sadar, artinya kita harus sadar kalo’ kita itu mempunyai masa depan (tujuan), dimana masa depan itu kita yang menentukkan, mau baik atau jelek semuanya kita yang menentukan, walaupun pada hakikatnya masa depan itu sudah ada! Hanya saja karena kita tidak tahu makanya kita harus melanjutkan “S” yang selanjutnya.

“S” yang kedua adalah semangat, setelah kita sadar akan masa depan kita kita harus mulai semangat untuk memenej diri kita bagaaimana caranya agar kita bisa meraih masa depan kita.
Ketiga! Santai, hal ini sangat erat kaitannya dengan kejiwaan kita yang hanya terbatas, sehingga kita harus selalu tenang dalam menghadapi segala rintangan yang selalu menghadang perjalanan kita untuk  menuju singgasana masa depan.

“S” yang ke empat adalah sabar, ketika kita gagal kita tak boleh menyerah kita harus tetap SADAR, SERIUS  dan SANTAI, karena yakinilah setelah kegagalan itu “S” yang kelima akan menyambut kita, yaitu SUKSES.

Blog, Updated at: 3:58 PM

Popular

Recent Comment

Powered by Blogger.